Musim kedua The Promised Neverland atau Yakusoku no Neverland tinggal beberapa minggu lagi dari penayangan perdananya pada 7 Januari 2021. Hari ini, akun Twitter resmi untuk serial tersebut akhirnya merilis trailer berdurasi 1 menit dan 55 detik untuk The Promised Neverland Season 2.
Sinopsis The Promised Neverland
Dikelilingi oleh hutan dan pintu masuk berpagar, Grace Field House dihuni oleh anak yatim piatu yang hidup bersama dengan bahagia. Mereka dirawat oleh “Mama” mereka, Isabella. Meskipun mereka diharuskan mengikuti tes setiap hari, anak-anak bebas menghabiskan waktu mereka sesuai keinginan mereka.
Mereka biasanya bermain di luar, asalkan tidak terlalu jauh dari panti asuhan. Itu adalah aturan yang diharapkan mereka ikuti, apa pun yang terjadi. Namun, semua masa indah harus segera berakhir, karena setiap beberapa bulan, seorang anak diadopsi dan dikirim untuk tinggal bersama keluarga baru mereka lalu kemudian tidak pernah terdengar lagi.
Namun, ketiga bersaudara tertua memiliki kecurigaan tentang apa yang sebenarnya terjadi di panti asuhan, dan mereka akan menemukan nasib kejam yang menanti anak-anak yang tinggal di Grace Field.
Tema lagu pembukanya berjudul “Identity” oleh Kiro Akiyama, sedangkan lagu penutupnya adalah “Mahou” oleh Myuk (diproduksi oleh Eve). Trailer baru terbaru untuk The Promised Neverland Season 2 mungkin merupakan yang terakhir sebelum penayangan perdananya.
Sumber: Official Twitter The Promised Neverland