AniEvo ID – Jadi gini, kali ini gue bakal kasih loe reko0menasi anime yang salah satu hal paling seru dari anime adalah ngeliat karakter berkembang dari lemah jadi overpower. Perjalanan mereka nggak cuma soal kekuatan fisik, tapi juga mental dan emosional. Kadang, perubahan ini drastis banget sampai karakter yang kita kenal di awal terasa kayak orang yang beda 180 derajat pas di akhir cerita.
Misalnya aja Izuku Midoriya dari My Hero Academia, yang awalnya cuma bocah culun tanpa quirk, tapi akhirnya jadi pahlawan kuat (meskipun masih sering nangis). Atau Yona dari Yona of the Dawn, dari putri manja jadi pemimpin sejati yang peduli sama rakyatnya.
Banyak karakter anime keren yang awalnya nggak bisa apa-apa, bahkan ngeselin, tapi seiring waktu mereka tumbuh dan jadi favorit para fans. Kalau karakter nggak berkembang, anime bakal jadi boring banget, kan?
Nah, ini dia 12 karakter anime yang awalnya cupu tapi akhirnya jadi badass!
Simon – Gurren Lagann

Awalnya, Simon adalah bocah pengecut yang cuma ikut-ikutan Kamina. Tapi saat Kamina meninggal, Simon harus mengambil alih kepemimpinan Team Gurren.
Dari yang awalnya gak pede, dia akhirnya jadi pilot robot raksasa yang bisa ngelawan makhluk kosmik! Growth-nya gila banget, dari cupu jadi penyelamat alam semesta!
Izuku Midoriya – My Hero Academia

Di awal My Hero Academia, Izuku Midoriya adalah bocah SMP tanpa quirk (kekuatan super). Gimana mau jadi pahlawan kalau nggak punya kekuatan? Tapi semuanya berubah saat dia dapet One For All dari All Might.
Untuk bisa pakai kekuatan itu, Midoriya harus latihan mati-matian dan berulang kali digebukin sama villain. Meski masih jauh dari kata sempurna, perkembangannya gila-gilaan. Dari yang awalnya nggak bisa apa-apa, sekarang dia udah bisa ngelawan musuh kelas kakap!
Shu Ouma – Guilty Crown

Di awal Guilty Crown, Shu Ouma nggak mau terlibat dalam konflik besar. Tapi setelah mendapatkan Power of Kings, dia terpaksa terjun ke dalam pertempuran. Awalnya ragu, tapi lama-lama dia berkembang jadi pemimpin sejati yang rela berkorban demi teman-temannya.
Sung Jinwoo – Solo Leveling

Di awal Solo Leveling, Sung Jinwoo adalah Hunter kelas E alias yang paling lemah. Tapi setelah dapet kesempatan dari System, dia punya kemampuan leveling tanpa batas!
Dengan usaha keras, dia naik level gila-gilaan dan menjadi Hunter terkuat di dunia. Kekuatan Jinwoo nggak ada habisnya: super strength, speed, durability, regenerasi… you name it! Dari paling cupu jadi paling overpower!
Ken Kaneki – Tokyo Ghoul

Di awal Tokyo Ghoul, Ken Kaneki hanyalah mahasiswa pemalu yang doyan baca buku. Hidupnya berubah total saat dia diserang ghoul bernama Rize, dan akhirnya harus transplantasi organ ghoul buat bertahan hidup.
Tiba-tiba, dia ngidam daging manusia dan harus hidup di dunia ghoul yang brutal. Awalnya Kaneki cuma pengen menjalani hidup damai, tapi setelah disiksa habis-habisan, jiwanya berubah total. Dari anak cupu jadi monster paling ditakuti!
Asta – Black Clover

Di dunia Black Clover, semua orang punya sihir… kecuali Asta. Tapi bukannya nyerah, dia malah makin keras kepala buat jadi Kaisar Sihir!
Meski nggak punya sihir, Asta dapet pedang Anti Magic yang bikin dia bisa ngelawan para penyihir kuat. Dari anak tanpa kekuatan, dia naik level jadi Ksatria Sihir kelas atas dan gabung Royal Knights, tim elit kerajaan. From zero to hero, banget!
Shinichi Izumi – Parasyte

Hidup Shinichi Izumi berubah setelah alien parasit bernama Migi menginfeksi tangannya. Awalnya, dia panik dan nggak tahu harus ngapain, tapi lama-lama dia belajar beradaptasi dan bertarung.
Seiring waktu, Shinichi bukan cuma makin kuat, tapi juga berubah secara mental. Dari anak SMA biasa, dia berkembang jadi pejuang yang berusaha melindungi umat manusia dari ancaman parasit.
Nagisa Shiota – Assassination Classroom

Di awal Assassination Classroom, Nagisa Shiota adalah siswa pemalu yang nggak punya tujuan hidup. Tapi setelah diajari oleh Koro-sensei, dia menemukan bakat tersembunyinya dalam dunia pembunuhan!
Dari anak yang nggak menonjol, Nagisa berkembang jadi assassin yang mematikan. Bukan cuma kuat, tapi dia juga jadi pemimpin yang bisa diandalkan.
Yona – Yona of the Dawn

Yona dulunya adalah putri manja yang hidup nyaman di istana. Tapi setelah ayahnya dibunuh dan dia harus melarikan diri, hidupnya berubah total. Dari pada terus-terusan lari, Yona belajar bertarung dan akhirnya menjadi pemimpin sejati. Dari cewek lemah jadi prajurit yang berani dan bijaksana.
Ippo Makunouchi – Hajime no Ippo

Ippo awalnya hanyalah anak yang sering di-bully dan nggak punya keberanian. Tapi setelah kenal dengan dunia tinju, dia berubah drastis! Dengan latihan keras, dia berkembang dari bocah lemah jadi petinju profesional yang bisa ngejatuhin lawannya dengan satu pukulan!
Madoka Kaname – Puella Magi Madoka Magica

Madoka awalnya cuma cewek biasa yang ragu buat jadi magical girl. Tapi setelah melihat temannya menderita, dia akhirnya membuat keputusan terbesar dalam hidupnya.
Dia nggak cuma berubah jadi magical girl, tapi juga menjadi dewa yang mengubah seluruh sistem di dunia!
Eren Yeager – Attack on Titan

Dari anak penuh amarah yang pengen balas dendam, Eren Yeager berkembang jadi salah satu karakter paling kompleks di anime.
Dia bukan cuma berkembang secara kekuatan, tapi juga secara ideologi dan moral. Dari pahlawan jadi antagonis utama, perjalanan Eren adalah salah satu yang paling menarik di dunia anime.
Kesimpulan
Karakter anime yang awalnya lemah terus berkembang jadi OP itu bikin cerita makin seru dan bikin kita semangat ngikutin perjalanan mereka. Dari Midoriya yang tadinya lemah jadi hero kuat, sampai Sung Jinwoo yang dari hunter kelas E jadi monster terkuat, semuanya punya perjalanan yang inspiratif.
Dari daftar ini, siapa karakter favorit lo?