AniEvo ID – Buat lo yang suka banget sama anime isekai, siap-siap nih! Ada anime baru yang bakal tayang Januari 2025, judulnya “Headhunted to Another World: From Salaryman to Big Four!”. Trailer terbaru udah rilis dan ngasih kita bocoran soal tanggal tayangnya bareng sama pengumuman cast baru dan preview lagu opening sama ending-nya. Bakal seru banget deh!
Anime ini disutradarai sama Michio Fukuda, yang sebelumnya udah sukses ngegarap Failure Frame. Dua studio yang bikin anime ini adalah GEEKTOYS dan CompTown, jadi lo udah bisa expect kualitas animasinya bakal kece.
Tim Produksi Salaryman ga Isekai ni Ittara Shitennou ni Natta Hanashi
- Sutradara, Michio Fukuda, yang sebelumnya mengarahkan anime seperti Failure Frame.
- Desain Karakter, Ayumi Nishihata, yang juga bekerja di anime Otherside Picnic.
- Komposisi Seri, Hiroko Fukuda, yang dikenal melalui karyanya di Taiso Otome Fairy Tale.
- Musik, Takafumi Wada, yang pernah menangani musik untuk The Seven Deadly Sins.
Seiyuu Anime Salaryman ga Isekai ni Ittara Shitennou ni Natta Hanashi
- Takanori Hoshino Sebagai Sylphid
- Nene Hieda Sebagai Genome
- Chitose Morinaga Sebagai Orle
- Ayami Tsukui Sebagai Neia
Nah, buat lo yang suka dengerin anime soundtrack, opening song-nya bakal dibawain sama Seino Kentaro dengan judul “Isekai Kyosokyoku”, dan ending-nya dibawain sama otonari dengan judul “Tsuyo Girlfriend”. Musiknya dijamin bakal bikin lo makin masuk ke vibe dunia isekai-nya!
Ini bukan sekadar anime isekai biasa, bro! Yang bikin beda, Uchimura nggak punya kekuatan super, jadi dia harus pake otak dan pengalaman kerjanya buat survive di dunia yang baru ini. Cocok banget buat lo yang kerja kantoran atau lagi berjuang di dunia nyata, tapi pengen nonton cerita fantasy yang relate sama kehidupan sehari-hari. Bikin lo mikir, “Kalau gue di posisi dia, bisa survive nggak ya?”
Sinopsis Salaryman ga Isekai ni Ittara Shitennou ni Natta Hanashi
Dennosuke Uchimura adalah seorang salaryman biasa yang menjalani kehidupan sehari-hari seperti pegawai kantoran pada umumnya, berusaha menaiki tangga karier di perusahaannya. Namun, hidupnya berubah drastis ketika ia tiba-tiba dipanggil ke dunia fantasi yang menyeramkan oleh Raja Iblis. Alih-alih dihukum atau disiksa, Uchimura ditawari pekerjaan baru sebagai salah satu dari Empat Raja Iblis dalam pasukannya, lengkap dengan segala tunjangan dan keuntungan yang biasanya didapat di dunia kerja manusia.
Masalahnya, Uchimura tidak punya kekuatan super seperti sihir atau fisik yang kuat untuk bertahan hidup di dunia yang penuh dengan bahaya ini. Namun, ia memiliki keterampilan manajemen dan kecerdasan sebagai pekerja kantoran, yang mungkin saja cukup untuk membuatnya bertahan dan sukses dalam peran barunya sebagai salah satu penguasa di dunia fantasi tersebut. Tantangannya adalah, apakah keterampilan “pekerja kantoran” ini cukup kuat untuk menyelamatkan hidupnya di dunia yang penuh bahaya?
©Muramitsu, Benigashira, OVERLAP / Headhunted to Another World Project