Anak anak di SD dan SMP Okazaki, prefektur Aichi, mendapatkan Vocaloid Portable, yang dirilis oleh perusahaan Yamaha Vocaloid, untuk membantu program belajar Seni Musik di sekolah.
Seperti yang kita tahu, Vocaloid sudah lama digunakan di industri musik, terutama bagi penulis lagu online. Salah satu penggunaan Vocaloid yang sudah mendunia adalah karakter Hatsune Miku.
Cara kerja dari Vocaloid sendiri adalah dengan menyederhanakan performa musikal dan not, dengan cara menampilkan semua komponen dalam bentuk balok. Bernyanyi pun bisa dengan mudah, dengan cara mengetik dan menempatkannya ke balok yang diinginkan.
Bulan lalu, Vocaloid Education Edition II for Ipad seperti yang ada di video akan diluncurkan ke tiap-tiap sekolah di Jepang, sebagai ganti buku teks sebagai media pembelajaran. Tidak hanya Seni Musik, program ini juga membantu anak-anak di sekolah dengan pelajaran lain, seperti Matematika dan Sains.
Untuk harga softwarenya sendiri, dibanderol dengan harga 20,000 Yen.
Sumber : SoraNews24
Oh ya jangan lupa ya untuk support kami dengan Share ke Social Media kamu dan teman-teman kamu.