Xiaomi sering kali menjadi perusahaan pertama yang meluncurkan ponsel dengan prosesor Qualcomm Snapdragon baru, dan Snapdragon 888 juga tidak terkecuali.
Xiaomi mengumumkan di Weibo (melalui Android Central ) bahwa mereka akan meluncurkan ponsel andalan barunya, Xiaomi Mi 11, pada 28 Desember di sebuah acara di Cina. Xiaomi juga mungkin akan meluncurkan versi ponselnya yang lebih gahar, yang dijuluki Mi 11 Pro, di acara yang sama.
Kedua ponsel ini memiliki perbedaan karena ditenagai oleh chip Qualcomm paling kuat yang pernah ada, Snapdragon 888. Kita mungkin akan melihat chip yang sama di beberapa varian ponsel andalan Samsung yang akan datang kedepannya, Galaxy S21, yang kemungkinan akan diluncurkan pada bulan Januari.
Xiaomi tidak mengungkapkan lebih banyak detail tentang ponsel ini selain mengatakan mereka akan membawa “banyak terobosan luar biasa”.
Rumor mengatakan Mi 11 akan memiliki layar QHD + AMOLED dengan kecepatan refresh rate 120Hz, kamera utama 50 MP, pengisian daya 50W yang cepat, dan baterai 4.780mAh. Mi 11 Pro mungkin akan memiliki tampilan dan kecepatan pengisian yang sama dengan Mi 11, tetapi akan memiliki baterai yang sedikit lebih besar, 4.970mAh, serta kamera utama 108MP.
Xiaomi belum mengumumkan tanggal peluncuran global dari kedua ponsel ini, tetapi kemungkinan akan terjadi pada bulan Januari.
Rumor mengatakan Mi 11 akan memiliki layar QHD + AMOLED dengan kecepatan refresh 120Hz, kamera utama 50 megapiksel, pengisian daya 50W yang cepat, dan baterai 4.780mAh. Mi 11 Pro mungkin akan memiliki tampilan dan kecepatan pengisian yang sama, tetapi akan memiliki baterai yang sedikit lebih besar, 4.970mAh, serta kamera utama 108 megapiksel.
Xiaomi belum mengumumkan tanggal peluncuran global kedua ponsel ini, tetapi kemungkinan akan terjadi pada bulan Januari.
Sumber: Mashable.com