AniEvo ID – Irina Luminesk merupakan Heroine di cerita Tsuki to Laika to Nosferatu. Dia adalah seorang gadis vampir dari desa Anival di Lilitto, yang memiliki keinginan kuat untuk pergi ke bulan dan bercita-cita menjadi cosmonaut.
Vampir ialah spesies langka, terisolasi jauh di pegunungan wilayah UZSR. Kebanyakan orang memiliki gambaran mengerikan tentang mereka dari film dan novel, tetapi belum pernah melihatnya.
Inilah beberapa fakta tentang Irina Luminesk!
1. Memiliki mata yang indah
Irina adalah seorang vampir muda dengan rambut biru panjang dan poni depan memutih. Karena dia dari ras vampir, dia juga memiliki kulit pucat, telinga runcing, dan mata merah menyala. Dia sebagian besar terlihat mengenakan seragam militernya tetapi juga terlihat mengenakan tank top putih.
2. Punya sifat tsundere
Pada awalnya Irina menganggap instruktur Lev Leps seperti manusia lain yang menanggapnya sebagai objek penelitian. Namun, seiring berjalannya waktu dan Irina menyadari bahwa Lev Leps memperlakukannya sebagai manusia daripada objek, dia perlahan mulai bersikap hangat padanya.
Lev Leps akan mencoba membawa Irina ke tempat-tempat setelah pelatihan di mana mereka bisa sedikit bersenang-senang seperti ke bar dan seluncur es. Namun, dia terkadang menunjukkan sisi tsundere padanya: sering bersikap dingin terhadapnya tetapi juga menunjukkan tanda-tanda kasih sayang.
3. Bercita-cita menjadi cosmonaut
Irina sangat ingin sekali melihat angkasa luar, demi mewujudkan impian-nya dia menjadi subjek penelitian dan menghadapi berbagai tes keras demi menjadi seorang cosmonaut. Walau dijadikan sebagai subjek penelitian, dia tetap sabar dan berusaha sekeras mungkin demi bisa menjadi cosmonaut.
4. Sangat suka dengan air lemon seltzer
Walaupun Irina seorang vampir dan tidak bisa merasakan makanan atau minuman, tetapi dia sangat suka dengan air lemon seltzer. Saat Irina dan Lev Leps pergi ke bar, Irina mencoba air lemon disitulah dia mulai menyukai minuman itu karena Irina menganggap minuman itu rasanya sangat nyentrik di lidah.
5. Hampir mati saat melakukan percobaan
Saat melakukan percobaan penerbangan roket, model roket masih dalam tahap pengembangan, Irina sampai kehilangan kontak dengan para staff uji coba roket. Irina pun hampir mati, untungnya sang author tidak membuatnya mati (wajar Protagonis banyak plot armor).
Irina pada akhirnya menjadi sangat senang karena bisa melihat luar angkasa yang ia impikan selama ini, pemandangan disana begitu indah dan memukau.
Akhirnya kita telah sampai di ujung pembahasan artikel fakta Irina Luminesk. Sampai jumpa lagi pada penjelasan seputar waifu lainnya yang pasti tak kalah menarik!