AniEvo ID – Elaina (イレイナ) adalah sang protagonis utama dari serial anime Majo no Tabitabi. Dia merupakan seorang penyihir yang mempunyai nama panggilan The Ashen Witch.
Elaina memiliki rambut pucat, sumber dari nama penyihirnya. Dia sering digambarkan memiliki paras yang cantik, dan juga imut. Gaya rambutnya Elaina sangat mirip dengan ibunya.
Inilah beberapa fakta tentang Elaina!
1. Seorang Penyihir Berbakat
Elaina adalah seorang penyihir genius dan berbakat, oleh karena itu banyak orang yang tidak ingin dan menolak untuk menjadi Mentornya. Hingga akhirnya dia bertemu dengan Fran sensei yang menerimanya sebagai murid.
2. Sempat Dipermainkan Guru
Walaupun sudah bersusah payah untuk mendapatkan seorang guru, gurunya sendiri pun tidak langsung mengajarkan Elaina, bahkan mempermainkannya.
Hal ini ternyata berasal dari permintaan orang tuanya untuk mengajarkan pada dirinya apa itu artinya kegagalan dan frustasi. Fran sensei juga mengatakan bahwa Elaina tidak perlu menahan diri.
3. Julukan yang Simpel
Setiap penyihir yang sudah diakui oleh gurunya, akan langsung diberikan nama julukan. Elaina mendapatkan julukan Penyihir Kelabu yang diberikan oleh Fran sensei dengan alasan karena rambutnya berwarna Kelabu.
4. Bermimpi untuk Menjelajahi Dunia
Elaina sangat menyukai buku “Petualangan Nike” dan memiliki mimpi untuk berpetualang sendirian. Akhirnya dia dapat mewujudkan mimpinya itu setelah lulus dari Frans sensei dan pergi menjelajahi dunia ke banyak negeri.
5. Prinsip yang Berbeda
Sebelum pergi berpetualang, Elaina diberikan 3 hal yang harus dilakukan oleh ibunya yang akhirnya menjadi prinsip bagi dirinya.
Di mana prinsip tersebut bisa dianggap sangat realistis terutama di salah satu bagian yang menyebutkan “Jangan menganggap dirimu istimewa, ingatlah kalau dirimu itu sama dengan orang lain.”
6. Sangat Kagum dengan Ibunya
Ternyata Nike yang selama ini bukunya selalu dibaca dan dikagumi oleh Elaina adalah Ibunya sendiri. Ibunya sudah berhenti menjadi petualang karena menikah dan melahirkan anak.
Sebenarnya Elaina juga sudah tahu akan hal ini, namun pura-pura tidak tahu karena menurutnya nanti petualangannya akan menjadi tidak seru lagi.
7. Perkembangan Sifat Elaina
Sebelum cerita utama, Elaina adalah anak terlindung yang sangat mahir dalam sihir, polos, dan tidak tahu apa itu kegagalan. Kepribadian ini berubah setelah pelajaran, dan dia akhirnya menjadi orang yang lebih baik dan pengertian di awal cerita utama, meskipun agak sombong dengan pendapat tentang dirinya sendiri.
Dia tidak pandai menipu, memalsukan sihir peramal dan mengatur prediksinya untuk mendapatkan uang ketika dananya hampir habis.
Elaina pandai membaca, dia sering mengingat beberapa buku cerita setiap kali sebuah dilema muncul, yang tampaknya sering terjadi di akhir setiap petualangannya. Dia akan merefleksikan baik tercerahkan atau muram pada pesan rahasia halus dari cerita.
Akhirnya kita telah sampai di ujung pembahasan artikel fakta Elaina. Sampai jumpa lagi pada penjelasan seputar waifu lainnya yang pasti tak kalah menarik!