AniEvo ID – Under Ninja, anime yang akan menemani kita di tahun 2023 nanti. Memiliki latar modern, tapi ini bercerita kental tentang ninja. Ditambah dengan keabsurdan dari cerita beserta art-nya, pokoknya wajib masuk list nonton!
Sebenarnya adaptasi anime ini sudah diumumkan sejak tahun 2021. Dan pada hari Sabtu di akhir tahun ini, sebuah trailer diunggah untuk mengonfirmasi bahwa animenya akan tayang pada tahun 2023.
Sayangnya, trailer tersebut hanya menampilkan cuplikan beberapa panel chapter dari manganya. Kalau kalian sadar, art yang digunakan sama dengan manga horror-zombie populer berjudul ‘I Am a Hero’. Benar, keduanya dibuat oleh mangaka bernama Hanazawa Kengo.
Hanazawa Kengo pertama kali meluncurkan manga Under Ninja di Young Magazine milik Kodansha pada Juli 2018. Volume buku kompilasi kedelapan manga tersebut juga sudah dirilis pada 5 Agustus lalu, dan volume ke sembilannya akan dipasarkan pada 6 Januari.
Sinopsis
Bercerita tentang apa sebenarnya manga ini? Yuk, disimak sinopsisnya di bawah ini!
Kumogakure Kurou, salah satu ninja di zaman modern ini. Tapi sayangnya dia telah menjadi pengangguran untuk beberapa waktu setelah lama tidak mendapat perintah untuk menjalankan misi. Tapi di suatu hari, akhirnya dia menerima perintah dari atasan!
Perintah yang diberikan kepada ninja pengangguran 17 tahun bermuka tua ini adalah misi yang berat. Ia ditugaskan untuk melakukan pembunuhan dalam ruang internasional.
Setelah Perang Dunia II, Komando Sekutu di Jepang mengembangkan badan baru untuk membantu mengelola terorisme dan kekerasan di kawasan Pasifik. Badan tersebut memiliki staf ninja yang awalnya mereka ditugaskan untuk menangani urusan-urusan di dalam negeri saja.
Tapi akhirnya program itu berkembang menjadi bentuknya yang sekarang, mengelola 20.000 ninja di berbagai urusan, baik domestik atau internasional. Salah satu ninja itu adalah Kurou dari klan Kumogakure.
Kini setelah menerima misinya, dia harus bersiap menjadi garis pertahanan berikutnya melawan potensi lonjakan pembunuh asing yang menyerang Tokyo.
Begitulah cerita singkatnya, apa menarik perhatian kalian? Tapi, perlu diingat bahwa manga ini memiliki target pasar seinen (orang dewasa). Jadi jelas akan ada beberapa adegan-adegan sadis dan lainnya yang membuat kalian tidak nyaman.
Art yang digunakan bagus, tapi juga agak unik dan begitu juga desain-desain karakternya. Untuk kalian yang suka tentang ninja dan sudah pernah menonton Naruto, kalian pasti akan menikmati anime ini. Banyak aksi seru serta istilah-istilah yang khusus di dunia ninja.
Demikian pembahasan dari adaptasi manga Under Ninja karya Hanazawa Kengo. Sayang sekali belum diketahui info detailnya, seperti studio apa yang menganimasikan. Tapi mari kita tunggu saja, dan terima kasih sudah menyimak!