AniEvo ID – Berita kali ini gue ambil dari hari Minggu kemaren baru aja diumumin kalau manga buatan Kenta Shinohara, “Witch Watch“, bakal dijadiin anime. Premiere-nya direncanain bakal tayang April 2025. Studio yang pegang project ini adalah Bibury Animation Studios, yang sebelumnya udah pernah nanganin anime kece kayak Gotoubun no Hanayome dan Kimi no Koto ga Daidaidaidaidaisuki na 100-nin no Kanojo. Nih, lo bisa liat cuplikan pertamanya di bawah ini.
Oh iya, udah keluar juga nih gambar promosinya yang pertama.
Seiyuu Witch Watch
- Rina Kawaguchi sebagai Nico Wakatsuki
- Ryota Suzuki sebagai Morihito Otogi
- Kohei Amasaki sebagai Kanshi Kazamatsuri
- Kaito Ishikawa Keigo Magami
- Tomori Kusunoki sebagai Nemu Miyao
Tim Produksi Witch Watch
- Hiroshi Ikebata (Magical Destroyers dan Tonikaku Kawaii) bertanggung jawab untuk menyutradarai anime di Bibury Animation Studios.
- Deko Akao (Tantei wa Mou, Shindeiru, VTuber Legend: How I Went Viral after Forgetting to Turn Off My Stream) bertugas menulis dan mengawasi naskahnya.
- Haruko Iizuka (Hentai Ouji to Warawanai Neko, Horimiya, Little Busters! dan Gakkou Gurashi!) bertanggung jawab atas desain karakter dan arahan animasi.
Kenta Shinohara mulai ngepublish manga-nya lewat layanan Shonen Jump Plus dari Shueisha di bulan Februari 2021, dan sampe sekarang masih terus berlanjut. Si doi udah pernah nulis beberapa karya sebelumnya kayak “Kanata no Astra” dan “Sket Dance“, yang dua-duanya udah dibikin jadi anime juga.
Sinopsis Witch Watch
Nico Wakatsuki telah menyelesaikan enam tahun pelatihannya sebagai penyihir dan pindah ke kota sendirian. Sebagai penyihir baru, dia harus memilih seorang kerabat untuk menemaninya. Namun, tidak seperti penyihir lainnya, dia ingin memilih familiar yang bukan binatang. Tidak ada teman yang lebih baik dari Morihito “Moi” Otogi, teman masa kecilnya yang kebetulan adalah raksasa. Morihito sangat menentang untuk menjadi pelayannya, tetapi dengan enggan menerima nasibnya setelah mengetahui bahwa kutukan akan mengubahnya menjadi hibrida sapi-harimau yang aneh jika dia tidak mematuhi perintah penyihir.
Karena ayah Morihito pergi dalam perjalanan bisnis dan ibu Nico tinggal di Tanah Suci Penyihir, kedua remaja itu menemukan diri mereka tinggal bersama di bawah atap yang sama. Meskipun Nico sangat senang hidup dengan cintanya, Morihito menemukan bahwa kejenakaan magis dan kecanggungannya menciptakan lebih banyak masalah daripada solusi. Dengan bencana yang diramalkan akan menimpa Nico dalam setahun, Morihito harus melakukan segala yang dia bisa untuk melindunginya sebagai pengawalnya, sambil memenuhi tugasnya sebagai kerabatnya.
(c)篠原健太/集英社・ウィッチウォッチ製作委員会・MBS