AniEvo ID – Berita kali ini gue ambil dari situs resmi adaptasi anime novel ringan karya Tsukasa Tanimai yang berjudul Teogonia. Di situ, mereka nge-share video promosi kedua buat proyek ini. Dari video itu, lo bakal tau kalau anime ini bakal tayang perdana tanggal 11 April mendatang. Ada juga cuplikan lagu pembuka berjudul “Shoudou” yang dinyanyiin sama Aimi Noda.
Nah, ceritanya sendiri pertama kali dipublikasikan oleh Tsukasa Tanimai di platform Shousetsuka ni Narou mulai Agustus 2017. Terakhir update-nya udah sampai Oktober 2023 kemarin. Sementara itu, versi cetak dipublikasikan sama penerbit Shufu to Seikatsu Sha dengan ilustrasi dari Koichiro Kawano. Ada juga adaptasi manga yang digarap sama Shunsuke Aoyama, dan manganya udah terbit di layanan Pash Up! sejak tahun 2018.
Seiyuu Teogonia
- Mutsumi Tamura sebagai Kai
- Kana Hanazawa sebagai Jose
- Yoshitsugu Matsuoka sebagai Orha
- Atsushi Miyauchi sebagai Vegin
- Masaya Fukunishi sebagai Manso
- Manaka Iwami sebagai Elsa
- Hana Tamegai sebagai Alue
Tim Produksi Teogonia
- Sutradara: Kunihiro Mori (udah pernah megang proyek kayak Phantom in the Twilight dan SD Gundam Sangokuden Brave Battle Warriors ) di Asahi Production Studios.
- Penulis skrip & supervisi: Tomoyasu Okubo (pernah kerja di This Ugly Yet Beautiful World dan D.Gray-man ).
- Desain karakter & direktur animasi: Koichiro Kawano.
- Komposer musik: Kenji Fujisawa (yang nggarap OST Baki Hanma dan Hyakko ).
Sinopsis Teogonia
Ceritanya berlatar di era perang antara suku manusia sama makhluk semihuman macam Monyet Abu-abu (Macaque) sama babi raksasa (Ogros) yang sering nyerang wilayah manusia. Protagonis kita, Kai, adalah anak dari desa Rag yang tiap harinya sibuk bertarung demi melindungi desanya. Di tengah pertempuran brutal melawan para “penjaga pembawa”, yaitu makhluk super kuat, temen-temennya satu-satu jatuh. Tapi tiba-tiba, Kai inget masa lalu yang seharusnya dia gak pernah alamin: kenangan tentang dunia canggih dengan teknologi tinggi dan wawasan soal kehidupan orang-orang di luar dunianya. Meskipun cuma anak desa, Kai akhirnya terlibat dalam ujian besar yang bakal bikin dia berkembang jadi sosok kuat… Ini adalah kisah fantasi epik tentang perjuangan dan pertumbuhan bocah biasa di dunia keras.
(c)谷舞司/主婦と生活社/神統記(テオゴニア)製作委員会